Gambar Orang Stress
masnasih.com - Adsense adalah lingkaran setan bagi blogger pemula yang berharap mendapatkan penghasilan melalui adsense tapi salah jalan.

Cara Salah untuk Ngeblog

Awal yang Salah

Saat ini membuat blog, besok daftar adsense ditolak galau, mau ngeblog jadi nggak semangat.

Bikin lagi blog baru, berharap bisa keterima adsense, baca tutorial sana sini, posting beberapa artikel, di daftarkan, ditolak lagi, galau lagi. Akhirnya jadi males ngeblog lagi.

Mencoba Fokus

Sekarang udah mau sadar, mau fokus ke konten, cari artikel sana-sini, nemu artikelnya beda-beda tiap blog. Ada yang bilang nggak perlu bikin artikel panjang yang penting informatif, yang satunya bilang harus panjang biar bisa bersaing di search engine. Akhirnya kebingungan dan mencoba membuat artikel pendek, tetep aja nggak muncul di google. Akhirnya mencoba membuat artikel yang panjang, tetapi blm muncul di google juga.

Godaan yang Datang

Keinget adsense lagi, oh iya kayaknya artikel panjang pasti diterima adsense, akhirnya daftar adsense lagi. Tapi ternyata dugaannya salah, adsense ditolak lagi.

Karena galau akhirnya mencari cari sesuatu yang kurang, lagi-lagi baca artikel tentang daftar adsense dan ternyata tiap orang pake cara berbeda-beda. Pusing lagi dan kebingungan.

Mencari Kekurangan

Mencoba mencari sesuatu yang kurang. Oh iya, mungkin tampilannya kurang pas, akhirnya belajar ngotak-atik template. Bukannya ketemu masalahnya tapi nambah masalah. Ngedit template terjadi kesalahan terus, templatenya rubah, dsb. Bingung frustasi, sampai kegiatan sehari-hari jadi terbengkalai, nggak dapet semua. Dan mencoba menenangkan diri. Tapi semuanya sudah terlanjur berantakan.

Mencoba Bangkit

Mencoba untuk bangkit, menyadari semua yang terjadi. Sekarang masih galau, tapi sudah mulai mau bangkit lagi, saatnya mengupgrade pengetahuan baru. Membaca banyak artikel tentang seo, tentang bagaimana cara mendapatkan peringkat teratas search engine. Disisi lain sambil mencoba melakukan percobaan mendaftar adsense. Tapi sejauh ini masih tetap saja gagal. Blog pun belum punya pengunjung kecuali promosi di grup-grup blogger, mengemis-ngemis minta dikunjungi. Sejauh ini pun masih tetap frustasi.

Hasil Sementara

Suatu ketika angin sejuk datang, pas lagi belajar ngotak atik template, nyoba pake blog lama. Eh, tau-taunya nggak sengaja lihat grafik kok naik turun. Wah, ternyata udah ada pengunjung dari googlenya. Senengnya luar biasa, semangat ngeblog pun tumbuh lagi. Mulai nulis artikel. Namun sejauh ini terkadang masih kebingungan karena sudah tidak terhitung lagi jumlah blognya, ada banyak dan bingung mau update yang mana.

Tumbuhnya Semangat Baru

Semua blog mencoba di update, tetapi otak tidak bisa mengimbanginya, bingung dan akhirnya nggak keurus semua, tiap hari terpesona sama statistik blog. Padahal baru beberapa biji visitor.

Mencoba fokus di blog yang sudah ada artikelnya. Dan mulai update artikel, tapi tak ada tanda-tanda meningkatnya visitor. Galau lagi.

Tapi lagi-lagi ada angin segar yang memotivasi untuk bangkit lagi, percobaan daftar adsense berhasil. Wah, senengnya setengah mati. Merasa perjuangannya dihargai sampai loncat-loncat segala. Pikirannya Plong dan ingin rasanya mengatakan pada dunia bahwa keberhasilan sudah di tangan.

Badai Kembali Datang

Namun lagi-lagi cobaan datang. Penghasilan tak kunjung datang, karena visitor memang belum tercukupkan.
Bukannya terus update artikel malahan berpikiran pengen ternak adsense aja dah. Dapet duit langsung. Satu-dua-tiga-empat keterima, seterusnya gagal terus. beberapa akun sudah dijual karena adanya kebutuhan, sejauh ini sudah sedikit bangga karena bisa menghasilkan uang dari ngeblog. Karena sudah tidak work lagi triknya, akhirnya mencoba untuk memanfaatkan akun yang tersisa dan blog yang ada.

Mulai Belajar Lebih Dalam

Belajar SEOnya udah mulai membuahkan hasil. Sedikit demi sedikit visitornya bertambah, namun karena fokus dengan uurusan seo, kontenpun terlupakan. Bertanya-tanya, kok visitornya segitu-gitu doang nggak naik-naik. Tapi udah lumayan earning adsense mulai terisi sehingga sedikit menenangkan pikiran. Sejauh ini pikiran tetap belum tenang.

Hasil Belum Juga Didapatkan

Harapan Pengangguran Gaji Karungan Belum Didapatkan, bahkan masih jauh diambang angan.

Galau terus merasa galau. Sekarang mungkin sudah mulai biasa dengan kegagalan, sekarang mencoba merangkai masa depan. Mulailah mempelajari seo lebih dalam, ternyata berkembangnya update sistem Search Engine adalah artikel human friendly. Semuanya tergantung pada konten blog. Mulailah belajar menulis lagi, kali ini belajar menulis artikel yang seo sekaligus human friendly.

Akhir yang Mengenaskan

Sejauh ini masih mencoba dan mencoba karena gagal dan terus gagal, salah menentukan langkah awal. Terkadang terngat masa lalu dan berandai-andai, seandainya dulu update rutin, seandainya dan seandainya. Namun semuanya hanyalah andaian saja, dan nyatanya kembali ke titik awal yaitu tempat start. Kembali ke esensi ngeblog yang sebenar-benarnya, menulis untuk berbagi.

Baca Artikel Blogging Lainnya.